Minggu, 24 Agustus 2014

                     
Tidur merupakan aktivitas rutin yang dilakukan oleh setiap orang di berbagai lapisan usia. Banyak sekali manfaat yang dapat kita peroleh dari tidur khususnya di waktu malam hari. Beberapa manfaat tidur malam yaitu dapat mengistirahatkan fisik dan pikiran setelah seharian beraktivitas yang relatif padat. Ada sebagian orang yang suka tidur malam dengan lampu menyala. Namun ada pula yang tidur malam dengan tanpa cahaya dari lampu. Lalu, adakah bahaya dari tidur malam dengan lampu menyala bagi kesehatan tubuh tersebut...???

        Sahabat, House Of Succes. Tidur di malam hari dengan lampu menyala ternyata memiliki dampak yang tidak baik untuk kesehatan tubuh. Mungkin tak pernah anda bayangkan sebelumnya, terbiasa tidur malam dengan kondisi lampu menyala akan meningkatkan resiko penyakit kanker, kardiovaskular, gangguan sistem metabolisme dan bahkan mungkin diabetes. Artikel kali ini akan mengetengahkan sebuah bahasan tentang berbagai bahaya dari tidur dengan lampu menyala khususnya di malam hari, Berikut ini bahaya dari tidur dengan lampu menyala dimalam hari :
  1. Tidur Malam Dengan Lampu Menyala Menghambat Produksi Melatonin. Hormon melatonin berperan dalam mencegah dan menghambat perkembangan sel kanker pada tubuh. Sehingga sangat dianjurkan untuk mematikan lampu saat tidur malam agar hormon melatonin tersebut dapat berproduksi lebih maksimal saat anda tertidur pulas.
  2. Tidur Malam Dengan Lampu Menyala Sangat Tidak Baik Pada Wanita. Ini dikarenakan, paparan cahaya lampu dimalam hari dapat meningkatkan resiko terkena penyakit kanker payudara dan kanker usus besar bagi kaum wanita. Jadi, para ibu dan remaja putri sebaiknya memulai membiasakan diri tidur malam dengan tanpa nyala lampu.
  3. Berbagai Efek Buruk Juga Beresiko Mengancam Kesehatan Tubuh Anda. Ini dikarenakan, tidak membiasakan diri tidur malam dengan lampu mati akan berakibat pada berbagai gangguan tidur, penyakit kardiovaskular, gangguan pada sistem metabolisme tubuh serta kemungkinan besar terkena penyakit diabetes yang bisa mengancam jiwa anda.

    Hey..Hey..Hey mungkin sebenernya kalian udah pada tau ya tentang tidur malam ini. Tapi untuk kalian yang belum tau dan takut lampu kamarnya di matiin sekarng harus bisa coba tidur dengan lampu gelap ya agar tubuh kalian beristirahat dengan sempurna dan kalian bisa hidup sehat. 



Head Office:

HOUSE OF SUCCESS
Jl. Purnawirawan No. 18 Gedong Meneng,Bandar Lampung
Telp. 0721 - 712029 / 0811 727 150 

bahaya-rokok 

Selamat Pagi semuahnya,bagaimana dengan liburan yang kemarin ? Apakah sudah puas ?? Wah pasti banyak yang bilang belum puas yaa.. Apalagi untuk anak sekolah paling males ketemu hari Senin karna harus upacara. Kali ini kita akan membahas tentang ROKOK yang sekarang rokok terus berkembang tapi perlu anda ketahui sekarang di Australia rokok dijual sangat mahal agar para perokok berhenti merokok karna harga yang di jualpun sungguh mahal tapi tetap ada saja yang membelinya dan tidak perduli berapa harganya. Dan sekarang gambar bungkus rokokpun covernya sangat mengerikan dan menjijikan tapi lagi - lagi ada yang mau membelinya. Sekarang anda para perokok harus segera memulai sedikit mengurangi jenis rokok yang kadar nikotinya tinggi ataupun rendah karna nikotin walaupun sedikit ia akan menumpuk di paru - paru anda semuah .


Nikotin adalah salah satu bahan kimia utama yang ada di dalam rokok. Menurut beberapa penelitian kesehatan, nikotin dianggap menimbulkan sensasi kecanduan pada para perokok. Sehingga tidak heran, para perokok sulit melepaskan ketergantungan mereka pada rokok. Itulah sebabnya untuk mengurangi jumlah perokok, diciptakan rokok dengan kadar nikotin yang rendah. Namun nyatanya, hal tersebut sama sekali tidak memberikan pengaruh pada perilaku merokok seseorang. Sebuah penelitian yang dilansir dari dailymail menemukan bahwa tinggi atau rendahnya kadar nikotin dalam rokok tetap saja berbahaya.

"Sedikit atau banyaknya nikotin yang ada di dalam rokok, tetaplah sebuah racun bagi kesehatan manusia. Dan sayangnya, pengurangan zat nikotin di dalam rokok sama sekali tidak bermanfaat untuk menghentikan kecanduan seseorang akan rokok," jelas David Hammond, peneliti dari University of Waterloo, Kanada.


Ada 15 macam zat berbahaya dalam rokok yang bisa anda ketahui yaitu :
  1. ACROLEIN zat berbentuk cair tidak berwarna diperoleh dengan mengambil cairan dari glyceril atau dengan mengeringkannya. Pada dasarnya zat ini mengandung alkohol yang pasti sangat mengganggu kesehatan.
  2. KARBON MONOXIDA gas yang tidak berbau. Zat ini dihasilkan dari pembakaran yang tidak sempurna dari unsur zat karbon. Jika karbon monoxida ini masuk ke dalam tubuh dan dibawa oleh hemoglobin ke dalam otot-otot tubuh. Satu molekul hemoglobin dapat membawa empat molekul oksigen. Apabila didalam hemoglobin itu terdapat karbon monoxida, berakibat seseorang akan kekurangan oksigen.
  3. NIKOTIN cairan berminyak tidak berwarna. Zat ini bisa menghambat rasa lapar. Jadi menyebabkan seseorang merasa tidak lapar karena mengisap rokok.
  4. AMMONIA gas yang tidak berwarna, terdiri dari nitrogen dan hidrogen. Memiliki bau yang sangat tajam dan merangsang. Zat ini sangat cepat memasuki sel-sel tubuh dan kalau disuntikkan sedikit saja pada aliran darah akan membuat pingsan atau koma.
  5. FORMIC ACID cairan tidak berwarna, tajam baunya, bisa bergerak bebas dan dapat membuat lepuh.
  6. HYDROGEN CYANIDE gas tidak berwarna, tidak berbau dan tidak ada rasa. Zat ini paling ringan dan mudah terbakar. Cyanide mengandung racun berbahaya dan jika dimasukkan langsung ke dalam tubuh akan berakibat kematian.
  7. NITROUS OXIDE gas tidak berwarna dan jika diisap dapat menyebabkan hilangnya pertimbangan dan membuat rasa sakit. Zat ini awalnya adalah untuk zat pembius pada saat operasi.
  8. FORMALDEHYDE gas tidak berwarna dan berbau tajam. Gas ini bersifat pengawet dan pembasmi hama.
  9. PHENOL zat ini terdiri dari campuran kristal yang dihasilkan dari distilasi zat-zat organik misalnya kayu dan arang. Phenol bisa terikat didalam protein dan menghalangi kerja enzyme.
  10. ACETOL zat ini adalah hasil dari pemanasan aldehyde dan menguap dengan alkohol.
  11. HYDROGEN SULFIDE gas yang mudah terbakar dan berbau keras. Zat ini menghalangi oxidasi enxym (zat besi berisi pigmen).
  12. PYRIDINE cairan tidak berwarna dan berbau tajam. Zat ini mampu mengubah alkohol sebagai pelarut dan pembunuh hama.
  13. METHYL CHLORIDE merupakan campuran zat-zat bervalensa satu atas mana hidrogen dan karbon sebagai unsur utama. Zat ini merupakan compound organis yang sangat beracun dan uapnya bersifat sama dengan pembius.
  14. METHANOL cairan ringan yang mudah menguap dan terbakar. Jika diminum dan diisap dapat berakibat pada kebutaan dan kematian.
  15. TAR cairan kental berwarna coklat tua atau hitam didapatkan dengan cara distilasi kayu dan arang juga dari getah tembakau. Zat inilah yang menyebabkan kanker paru-paru.

Tes Rendah Nikotin?

Tes rokok rendah nikotin dilakukan oleh mesih. Memang tidak ada penipuan pada hasil tesnya, karena yang merokok mesin, sedangkan manusia merokok dengan cara berbeda. Faktanya, entah rokok yang kita hisap bernikotin rendah, medium atau tinggi, jumlah nikotin yang diterima perokok relatif sama.
Berikut ini perbedaan rokok yang dihisap oleh mesin dengan manusia:
  • Produsen rokok membuat rokok dengan lubang sangat kecil pada filternya, selain itu saat mesin menghisap rokok, asapnya akan menipis karena bercampur dengan udara sehingga terbaca kadar tar dan nikotinnya rendah.
  • Bagian sisi rokok sebenarnya memiliki “lubang ventilasi”. Jika dihisap oleh mesin, lubang itu terbuka sehingga tak semua asap terhisap, tetapi saat dihisap manusia, lubang itu tertutup oleh jari atau bibir sehingga tetap banyak asap yang masuk.
  • Manusia tidak menghisap rokok seperti mesin dengan kekuatan hisap konstan. Saat menghisap rokok mild atau rendah tar dan nikotin, perokok akan cenderung menghisap lebih kuat agar mendapat sensasi merokok yang cukup. Sedangkan pada rokok dengan nikotin tinggi perokok akan menghisapnya dengan ringan karena tak kuat merasakan nikotinnya. Yang berbahaya, dengan hisapan kuat, rokok akan terbakar lebih besar dan menyebabkan zat kimia lainnya lebih banyak yang masuk ke tubuh perokok.
  • Produsen rokok juga membungkus tembakau dengan kertas sigaret yang lebih cepat terbakar dibandingkan dengan tembakau. Sehingga mesin penghisap rokok hanya akan menghisap sedikit asap yang membuatnya menghasilkan data kadar nikotin dan tar yang rendah.
Kesimpulannya
Satu-satunya cara terhindar dari bahaya merokok adalah dengan berhenti merokok secara total.
Tidak ada satupun bukti ilmiah yang menunjukkan rokok rendah nikotin mampu mengurangi bahaya merokok ataupun membuat berhenti merokok lebih mudah. Tapi bila anda ingin mencobanya dan merubah pola pikir yang ada di pikiran anda pasti anda akan berhenti merokok . Selamat Mencoba.


Head Office:

HOUSE OF SUCCESS
Jl. Purnawirawan No. 18 Gedong Meneng,Bandar Lampung
Telp. 0721 - 712029 / 0811 727 150 

HOS Dokumenter

Translate

Tayangan

Diberdayakan oleh Blogger.

HOUSE OF SUCCESS

- Privat Master Hipnotis - Pelatihan Profesional Hipnoterapi - Fingerprint Analysis - Penyalur Jasa Layanan Kerja Profesional

Quotes

"...MEMULAI TAK PERLU HEBAT, TAPI UNTUK HEBAT WAJIB BERANI MEMULAI..."

The New News

HADIRI STAND PAMERAN DI "MALL BOEMI KEDATON" BANDAR LAMPUNG Lt.1 (Basement depan Pintu Masuk) dan dapatkan Spesial Promo bersama HOUSE OF SUCCESS setiap hari Pkl. 11.00 s/d 20.00 Wib Sampai akhir tahun 2014.
Jl. Purnawirawan ( Ratu ) No. 18, Gedung Meneng, Bandar Lampung, Indonesia. Telp. ( 0721 ) 712029 atau Invite pin bb kami 7E64EBF .

Popular Posts